Ciri-ciri generasi Milenial atau Generasi Y (1981 – 1994)

Ciri-ciri generasi Milenial atau Generasi Y (1981 – 1994) -Generasi Milenial merupakan generasi yang lahir antara Tahun 1981 – 1994 yang merupakan kelanjutan dari generasi X. Generasi X ini merupakan generasi yang memiliki jumlah populasi paling banyak saat ini. 
 
Walaupun jumlah populasi antara generasi Milenial atau generasi Y jumlahnya lebih sedikit dibanding generasi X tetapi generasi milenial ini memiliki peran penting terhadap perkembangan teknologi saat ini. 
 
Sebagian besar dari generasi Milenial tidak melulu mengejar harta, tetapi mereka memilih solidaritas dan kebersamaan. Generasi milenial merupakan generasi yang mengalami masa transisi dari dari segala hal, terutama transisi dari era sebelumnya ke era digital.

Ciri-ciri generasi Milenial atau Generasi Y (1981 – 1994)


Generasi Milenial terlihat suka bersenang-senang, tetapi generasi ini telah memberikan dampak yang besar terhadap kehidupan dimasa yang akan datang. 

Sebagai contoh, generasi milenial ini telah memiliki inovasi dalam berbisnis dan telah menumbuhkan startup unicorn yang ada saat ini.

Generasi milenial memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1. Ketergantungan dengan Gadget

Generasi milenial tidak peduli muda atau tua, mereka sangat ketergantungan dengan gadget, seolah-olah tidak bisa hidup tanpa gadget

2. Suka berbelanja online

Generasi milenial lebih suka berbelanja online melalui gadget maupun laptop yang merupakan perangkat yang hampir tidak pernah ketinggalan

3. Menyukai hal-hal yang serba cepat dan instan

Generasi Milenial lebih menyukai hal-hal yang serba cepat dan instan, biasanya mereka tidak sabaran dengan hal-hal yang dirasa cukup lambat. 

Sebagai contoh, mereka memanfaatkan gadgetnya untuk belanja online, pesan makanan, pesan tiket, dan lain sebagainya yang dapat dilakukan secara instan.

4. Mudah bosan

Karena menyukai hal-hal yang serba instan, kebanyakan dari generasi milenial inipun menjadi mudah bosan dengan segala sesuatu yang dilakukan. Mereka menganggap dapat melakukan hal baru dengan lebih cepat sehingga merasa cepat bosan

5. Mampu melaksanakan tugas secara bersamaan

Kalangan milenial dikenal dengan kalangan yang multitasking, sebab mereka dapat melakukan sesuatu kegiatan (pekerjaan) dalam waktu yang bersamaan

6. Kritis terhadap fenomena sosial

Kalangan milenial lebih kritis terhadap fenomena sosial disekelilingnya

7. Suka Posting di media sosial

Kalangan milenial suka dikit-dikit posting di media sosial, seperti posting sedang nongkrong, makan, wisata, jalan, dsb.

8. Aktif dimedia sosial

Generasi milenial lebih aktif dimedia sosial, sebab dengan media sosial mereka menemukan dunianya untuk ngobrol, curhat, belanja maupun aktifitas lain seperti di dunia nyata.

Demikian ciri-ciri generasi milenial yang penulis tahu, silahkan tambahkan lagi melalui kolom komentar ya... :D

Sumber: wasito.info

BLOG'E WASITO
BLOG'E WASITO Hanya seorang "Pembelajar"